Friday, July 16, 2010

SEKILAS TENTANG JAVA

Java adalah teknologi dan bahasa pemograman yang berjalan pada multiplatforms sesuai dengan semboyannya “Write once, run anywhere”. Dapat diketahui bahwa java memiliki tiga pembagian peket yaitu :
  1. Java 2 Enterprise Edition (J2EE)
  2. Java 2 Standart Edition (J2SE)
  3. Java 2 Micro Edition (J2ME)

Pembagian paket tersebut didasarkan pada perangkat keras (hardware) yang digunakan, disamping itu juga didasarkan pada fungsi implementasinya.
  • Paket J2EE digunakan untuk pengembangan aplikasi berskala enterprise (multitier enterprise application), seperti server web/email dan berbagai aplikasi server lainnya, sehingga paket ini membutuhkan spesifikasi hardware yang tinggi dan memori yang besar. J2EE berisi paket-paket di J2SE ditambah paket-paket untuk mendukung pengembangan enterprise javabeans, java servlets, java server page, xml dan kendali transaksi yang fleksibel.
  • Paket J2SE digunakan untuk pengembangan aplikasi berbasis desktop, hardware yang digunakan cukup dengan spesifikasi standar seperti PC, dan computer setingka lainnya. J2SE mendukung fitur konektivitas database, rancangan antarmuka pemakai, I/O, dan network programming. J2SE merupakan paket-paket dasar bahasa java.
  • Paket J2ME digunakan untuk pengembangan aplikasi pada perangkat yang memiliki memori kecil seperti ponsel, pager atau PDA. J2ME berisi subset dari paket-paket J2SE ditambah paket spesifik microedition.




Related Posts by Categories



1 comments:

haryadi.182 on June 13, 2013 at 6:16 AM said...

kita juga punya nih artikel mengenai 'J2SE', silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/5666/1/PPT%20korea.pdf
terimakasih

Post a Comment

 

Free Download Copyright © 2009